Mobil terbang. Mungkin kendaraan tersebut masih asing di telinga kita. Namun ternyata, sudah ada beberapa perusahaan yang tengah mengembangkan kendaraan yang biasanya hanya ada di film fiksi itu. Teknologi yang terus berkembang serta dibutuhkannya solusi kendaraan pemecah kemacetan menuntut para pabrikan untuk terus berinovasi melahirkan mobil tersebut. Berdasarkan data yang dihimpun, ternyata sudah ada tiga mobil terbang yang terus dikembangkan hingga kini. Apa saja mobil-mobil itu? Berikut ulasannya:
Sebuah perusahaan bernama Terrafugia yang berbasis di Woburn, Massachusetts, Amerika Serikat, berambisi mewujudkan kendaraan yang fleksibel itu. Ini Gambaran Mobil Terbang yang Segera jadi Nyata
Dilansir Sciencealert, tim alumni Institut Teknologi Massachusetts, Amerika Serikat, telah mengembangkan prototipe mobil terbang baru yang mereka beri nama TF-X.
Mobil terbang TF-X diklaim cocok untuk lingkungan kota yang sempit dengan ruang dan penuh dengan kemacetan. Sebab mobil terbang ini diperkirakan bakal mampu menjalani take off dan landing secara vertikal.
Dalam video demo, mobil ini nantinya tak butuh jalur run away laiknya pesawat guna mengudara. Pada video prototipe juga ditampilkan, mobil terbang mengudara dengan mengandalkan sayap hibrid dan propelan seperti pada pesawat terbang.
Mobil ini juga dengan fleksibel dapat berubah menjadi mobil begitu mendarat, untuk kemudian melaju di jalanan.
TF-X diplot hanya berkapasitas empat penumpang, dapat diparkir dalam gudang mobil, karena bentang mobil ini tak begitu luas, hanya sebesar mobil pada umumnya. TF-X dapat menjelajah sejauh 800 Km untuk sekali perjalanan dengan kecepatan mencapai 320 Km per jam. Menariknya, daya mesin TF-X nantinya bisa diisi ulang dengan baterai.
Mobil terbang ini disebutkan bakal muncul di pasaran dalam 10 tahun ke depan. Untuk harganya masih tinggi, disebutkan setara dengan mobil mewah dunia. Tapi perusahaan menjanjikan ada opsi mobil terbang yang terjangkau. [VIVA.co.id - ]
Blogger Comment
Facebook Comment